Mengenal Apa Itu Google AdSense

Mengenal Apa Itu Google AdSense

Bagi blogger pemula, kemungkinan besar masih belum tahu apa itu Google AdSense?. Selama ini kita tahu Google hanyalah mesin pencari yang paling banyak diminati pengguna internet diseluruh dunia.

Bahkan di Indonesia, belakangan muncul joke bagi mereka yang tak mengerti sesuatu untuk bertanya saja ke mbah google. Harus dipahami bahwa Google bukan sekedar mesin pencari. Didalamnya banyak terdapat aplikasi, termasuk Blogspot dan Gmail. (Baca: Cara Membuat Blog Blogspot Dari Awal)

Dari sekian banyak aplikasi yang dimiliki Google, ada dua hal yang banyak menyita perhatian nitisen khususnya mereka yang ingin mencari peruntungan di bisnis online, yakni Google AdWords dan Googel AdSense.



Karena artikel ini berjudul Apa Itu Google AdSense? maka kita mengesampingkan dulu pembahasan soal Google AdWords. (Oke, sepakat!)

Lalu apa itu Googel AdSense?

Berdasarkan penjelasan Wikipedia, maka dikemukakan bahwa AdSense adalah  program kerjasama periklanan melalui media Internet yang diselenggarakan oleh Google.

Melalui program periklanan AdSense, pemilik situs web atau blog yang telah mendaftar dan disetujui keanggotaannya diperbolehkan memasang unit iklan yang bentuk dan materinya telah ditentukan oleh Google di halaman web mereka.

Dengan kata lain, pemilik situs web atau blog akan mendapatkan pemasukan berupa pembagian keuntungan (fulus) dari Google untuk setiap iklan yang diklik oleh pengunjung situs, yang dikenal sebagai sistem pay per click (ppc) atau bayar per klik.

(Baca: Cara Daftar Google Adsense dari Blogspot)

Selain menyediakan iklan-iklan dengan sistem bayar per klik, Google AdSense juga menyediakan AdSense untuk pencarian (AdSense for Search) dan iklan arahan (Referral).

Pada AdSense untuk pencarian, pemilik situs web dapat memasang kotak pencarian Google di halaman web mereka. Pemilik situs akan mendapatkan pemasukan dari Google untuk setiap pencarian yang dilakukan pengunjung melalui kotak pencarian tersebut, yang berlanjut dengan klik pada iklan yang disertakan pada hasil pencarian.

Pada iklan arahan, pemilik situs akan menerima pemasukan setelah klik pada iklan berlanjut dengan tindakan tertentu oleh pengunjung yang telah disepakati antara Google dengan pemasang iklan tersebut.

Sungguh menarik bukan!

Tapi sebelum lebih jauh berbunga-bunga dengan angan-angan fulus yang besar dari blog. Harus Anda ketahui, Google punya standar yang tinggi agar satu blog bisa menayangkan iklan AdSense. Untuk hal ini kita bahas dipostingan selanjutanya. (Sabar ya...!)